Adama Traore Southampton Wolves 22-23Getty Images

Mengapa Adama Traore Lumuri Tubuhnya Dengan Baby Oil?

Berbadan besar, berotot dan atletis merupakan gambaran dari seorang Adama Traore, namun dia hanya seorang pesepakbola dan bukan binaragawan!

Di lapangan, pemain asal Spanyol itu dikenal lincah dalam pergerakannya sebagaimana ia menjadi tambah licin seiring kebiasaannya menggunakan baby oil.

Bukan tanpa alasan jebolan akademi Barcelona ini mengaplikasikan itu di tubuhnya, dan Goal coba menjelaskannya di sini!

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Traore X Baby Oil

Adama Traore Wolves 2021-22 GFXGetty/GOAL

Kebiasaan Traore menggunakan baby oil dimulai sejak ia berkiprah di Inggris, terlebih ketika merumput bersama Wolverhampton Wanderers.

Karena gaya bermain di Inggris lebih mengandalkan fisik, tak mengherankan jika Traore yang berposisi sebagai winger kerap kali mendapat kawalan dan jegalan dari lawan.

Untuk mencegah lawan menarik tangannya, tim medis Wolves kemudian memiliki ide unik dengan melumuri lengan Traore dengan minyak bayi tersebut. Traore pun semakin licin, baik secara kiasan maupun harfiah.

"Saya rasa itu [melumuri Traore dengan minyak bayi] adalah ide yang fantastis dari tim medis kami, karena itu semua berawal dari cedera bahu yang dialaminya," kata mantan manajer Wolves, Nuno Espirito Santo, pada 2021 lalu.

"Lengannya kerap ditarik lawan dan itu menciptakan kontraksi kuat di bahunya dan dia cedera karenanya.

"Sangat sulit untuk menghentikan Adama, dan minyak itu membuatnya semakin licin. Jadi kami bisa semakin memaksimalkan kecepatan dan talentanya.

"Awalnya, minyak itu digunakan untuk menghindari cedera, tapi sejak saat itu dia terus menggunakannya dan hasilnya baik," jelasnya.

Traore Soal Tubuh Kekarnya

Meski berbadan kekar dan besar, Traore menyebut itu didapatnya secara alami tanpa harus bersusah payah.

Kepada La Sexta, ia menambahkan: “Latihan saya? Saya tidak melakukan angkat beban. Itu sulit untuk dipercaya, namun saya tidak melakukannya.

“Ini [badan besar] adalah genetika. Saya memang berlatih, namun saya mendapatkan massa otot dengan sangat cepat.”

 

 

 

Iklan