Persija Jakarta vs Home United AFC Cup 2018Media Persija

Pelaku Pemukulan Anak Menpora Diamankan, Persija Jakarta Minta Maaf

Polisi telah mengamankan pelaku pemukulan terhadap putra Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi. Pria berinisial HP tersebut diperiksa di Polres Metro Jakarta Selatan.

Aksi kekerasan tersebut terjadi ketika laga Persija Jakarta kontra Persebaya Surabaya di Stadion PTIK Jakarta Selatan, Selasa (26/6). Salah satu anak Menpora yang menonton langsung dengan menggunakan undangan VIP kena pukul.

Kejadian ini bermula ketika Rishadi Fauzi mencetak gol untuk Persebaya pada menit 20. Sontak, gol tersebut membuat kedua anak Menpora yang mendapatkan undangan VIP melonjak kegirangan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Yang diduga pelaku sudah diamankan di Polres Jaksel, sedang dimintai keterangan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono. 

Menanggapi hal ini direktur utama Persija Gede Widiade, menyampaikan permohonan maaf kepada Menpora. Ia berharap kejadian tersebut menjadi pelajaran ke depannya dan tidak terulang lagi.

Gede menjelaskan, sebenernya setelah kejadian tersebut pihaknya ingin langsung menemui Menpora untuk meminta maaf. Akan tetapi, karena kesibukan politis Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini pertemuan tak jadi terlaksana.

"Saya Gede Widiade sebagai warga Jakarta, Dirut Persija, perwakilan Persija dengan hati yang paling dalam ingin menyampaikan permintaan maaf yang sedalam-dalamnya atas kejadian yang sangat tidak terduga. Baik pernyataan tertulis dan melalui media sosial kepada anak Menpora," ucap Gede.

"Ini pelajaran bagi panpel Persija, suporter Persija, dan suporter Indonesia pada umumnya. Semuanya dapat diselesaikan dengan baik. Tidak ada maksud yang tidak baik dari saya panpel dan pengurus Persija," tambahnya.

Footer Banner Piala Dunia 2018
Iklan