Sergio Aguero Manchester City 2018-19Getty Images

Siapa Eksekutor Penalti Di Liga Primer Inggris Musim 2019/20?

Jika Anda serius tentang Fantasy Football, Anda mungkin mempertimbangkan untuk memasang tim dengan eksekustor sepakan bola mati terbaik jelang musim pertama VAR di Liga Primer Inggris.

Jadi, siapa eksekutor penalti terbaik di kompetisi teratas Inggris yang akan masuk ke dalam tim Anda? Goal memperlihatkannya.

Siapa eksekutor penalti Liga Primer Inggris pada musim ini?

Eksekutor penalti pada tahun sebagian besar akan sama dengan musim lalu, dengan perkecualian tiga klub yang berpromosi, yakni Aston Villa, Norwich City, dan Sheffield United.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Pierre-Emerick Aubameyang dan Alexandre Lacazette tampaknya akan memerankan lagi sebagai penendang penalti utama Arsenal.

James Milner merupakan penendang penalti utama Liverpool, dengan mencetak tiga gol melalui titik putih pada musim 2018/19, namun ia bisa memainkan peran yang lebih kecil pada musim ini ketika dirinya memasuki tahapn terakhir dalam kariernya.

Mohamed Salah, yang juga mencetak tiga gol melalui penalti dari tiga kesempatan pada musim lalu, adalah penendang cadangan atau sebagai pilihan alternatif pertama daripada Milner, dengan Sadio Mane dan Roberto Firmino juga tersedia.

SIMAK JUGA - Beli Harry Maguire, Manchester United Jadi Klub Inggris Terboros Di Bursa Transfer

Chelsea akan berhadapan dengan perubahan terbesar, dengan eksekutor tendangan penalti utama, Eden Hazard, sudah pindah ke Real Madrid. Itu artinya Jorginho berpeluang menggantikan posisi tersebut.

Frank Lampard belum memutuskan siapa eksekutir cadangan yang baru, meski Willian adalah pilihan yang menonjol, tapi Christian Pulisic bisa menjadi opsi yang lain. Kembalinya Tammy Abrahan ke Chelsea dari masa peminjaman bersama Aston Villa bisa menjadi tambahan kekuatan, meski itu berarti The Villans akan tanpa eksekutor andalan.

Kapten Jack Grealish tampaknya akan memerankan penendang penalti untuk Aston Villa, atau bisa juga Jonathan Kodjia.

Norwich mengalami kesulitan dalam eksekusi tendangan penalti pada musim lalu dan mereka harus melakukan rotasi, namun Mario Vrancic kini akan memikul tanggung jawab itu pada musim ini.

Sebastian Haller berpeluang ditunjuk sebagai penendang penalti West Ham United setelah Mark Noble, yang memasukkan 23 dari 24 tendangan penalti dalam karier Bundesliga-nya.

Luka Milivojevic diyakini akan melanjutkan tugasnya sebagai penendang penalti utama Crystal Palace pada musim ini, setelah ia memasukkan sepuluh dari 11 tendangan penalti pada musim lalu.

TimEksekutor Penalti #1Eksekutor Penalti #2
ArsenalPierre-Emerick AubameyangAlexandre Lacazette
Aston VillaJack GrealishJonathan Kodjia
BournemouthJoshua KingCallum Wilson
BrightonGlenn MurrayPascal Gross
BurnleyAshley BarnesChris Wood
ChelseaJorginhoWillian
Crystal PalaceLuka MilivojevicChristian Benteke
EvertonGylfi SigurdssonCenk Tosun
Leicester CityJamie VardyJames Maddison
LiverpoolJames MilnerMohamed Salah
Man CitySergio AgueroGabriel Jesus
Man UtdPaul PogbaMarcus Rashford
NorwichMario VrancicTeemu Pukki
Sheffield UnitedDavid McGoldrickBilly Sharp
NewcastleMatt RitchieDwight Gayle
SouthamptonDanny IngsJames Ward-Prowse
TottenhamHarry KaneDele Alli
WatfordTroy DeeneyTom Cleverley
West HamMark NobleSebastien Haller
WolvesRuben NevesRaul Jimenez
Iklan