Timnas Indonesia U-23 sudah mempelajari kelemahan yang dimiliki Palestina U-23. Kedua tim bakal bentrok dalam lanjutan Grup A Asian Games 2018, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (15/8).
Dalam latihan yang berlangsung di Lapangan ABC Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (14/8), para pemain diinstruksikan bermain di daerah tengah. Permainan cepat dengan aliran bola pendek menjadi fokus utama latihan tersebut.
Menurut asisten pelatih timnas Indonesia U-23 Bima Sakti, menyatakan timnya tak bakal lebih sering menunggu datangnya bola. Ini karena ia sadar Palestina U-23, mempunyai formasi pertahanan berlapis.
Untuk membongkar strategi tersebut para pemain timnas Indonesia U-23 diminta memancing pemain Palestina U-23 keluar dari posisinya. Setelah itu, baru skuat racikan Luis Milla melakukan serangan balik.
"Kita tadi ada latihan skema sedikit bagaimana antisipasi kekuatan Palestina. Mereka tim yang kuat, bagus dan solid. Pemain mereka memiliki tubuh lebih tinggi dari kita jadi kita kasih tips pada pemain untuk antisipasi," kata Bima usai latihan.
"Kita sedikit menunggu di tengah. Tadi ada informasi begitu, supaya menarik pemain Palestina untuk lebih menyerang ke depan," tambah eks penggawa Persiba Balikpapan tersebut.
