Harry Maguire Victor Lindelof Manchester UnitedGetty/Goal

Harry Maguire Puji Performa Victor Lindelof Bersama Manchester United

Harry Maguire memuji performa partnernya di jantung pertahanan Manchester United, Victor Lindelof, dalam kemenangan 5-1 atas Leeds United di Old Trafford di pertandingan perdana di Liga Primer Inggris musim ini, Sabtu (14/8).

Bruno Fernandes mencetak hat-trick dan dua gol The Red Devils lainnya disumbangkan Mason Greenwood dan Fred, sedangkan satu gol Leeds yang sempat menyamakan skor di babak pertama dicetak Luke Ayling.

Jelang pertandingan ini, Varane resmi diumumkan sebagai pemain baru United dan bintang asal Prancis berusia 28 tahun itu diperkenalkan di lapangan.

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Varane diyakini akan menjadi andalan untuk berduet dengan Maguire di jantung pertahanan United, namun sang kapten yakin kehadirannya akan mendorong semua orang di klub untuk meningkatkan permainan mereka.

Lindelof, yang ditunjuk sebagai kapten tim nasional Swedia pada pekan ini, berkembang selama kariernya di United dan ia bermain solid dalam kemenangan lawan Leeds.

Maguire memuji performa Lindelof, tidak hanya di pertandingan lawan Leeds, namun dalam dua musim terakhir.

"Victor tidak menunjukkan pada hari ini [betapa bagusnya dia], tapi ia telah menunjukkannya selama dua musim terakhir ketika saya bermain bareng dia," ujar Maguire usai pertandingan.

"Ia adalah pesepakbola yang luar biasa, jadi, seperti yang saya katakan, memiliki jumlah bek tengah yang top adalah bagus untuk persaingan memperebutkan tempat. Itu akan membuat orang-orang terdorong lebih jauh, mendorong lebih keras, dan mengasyikkan."

Lindelof, yang bermain untuk United sejak 2017, bermain 162 kali di berbagai ajang kompetisi dengan menyumbang tiga gol.

Di ajang Liga Primer, Lindelof sudah tampil 112 kali, 29 penampilan di antaranya terjadi di musim 2020/21.

Iklan