Erling Haaland Manchester City 2022-23Getty Images

Kapan Erling Haaland Debut Di Manchester City? Jadwal Pramusim & Liga Primer Inggris Sang Striker £51 juta

Manchester City sudah memburu No.9 baru sejak topskor sepanjang masa mereka, Sergio Aguero, hengkang pada musim panas 2021 dan, setelah gagal merampas Harry Kane dari Tottenham, akhirnya pilihan jatuh kepada ujung tombak Norwegia yakni Erling Haaland.

Kampiun Liga Primer Inggris itu menggelontorkan £51 juta demi mendapatkan pria 21 tahun tersebut, yang mencetak 86 gol dalam 89 penampilan untuk Borussia Dortmund dan mengikuti jejak sang ayah, Alf Inge, dengan hijrah ke Cityzens di Etihad.

Haaland diprediksi akan mengobrak-abrik kancah sepakbola Britania dan Eropa di bawah arahan Pep Guardiola, mengingat catatan golnya di klub dan negara, tetapi kapan dia akan melakoni debutnya bersama Man City, dan siapa lawannya? GOAL coba berikan jawabannya...

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Kapan Erling Haaland debut di Manchester City?

Man City masih dalam proses memfinalisasi rencana pramusim, dengan berbagai pemain tengah memenuhi panggilan negara atau menikmati libur musim panas usai menjuarai Liga Inggris 2021/22.

Sejauh ini, pasukan Guardiola baru merencanakan tiga uji coba.

Pertama, menghadapi klub asal Meksiko yakni Club America di NRG Stadium di Houston, Texas, Amerika Serikat, pada 20 Juli.

Jika tak ada jadwal domestik sebelumnya, dengan latihan akan kembali dimulai awal Juli, maka Haaland bisa melakoni penampilan pertama di bawah klub barunya di Negeri Paman Sam.

Siapa yang akan menjadi lawan Erling Haaland di debut Liga Primer Inggris buat Manchester City?

Man City bakal berencana untuk mengintegrasikan rekrutan teranyar mereka secepat mungkin sebelum kompetisi dimulai.

Sebagai juara bertahan Liga Primer, Man City akan merampungkan pramusim dengan laga Community Shield kontra Liverpool di King Power Stadium, Leicester, pada 30 Juli.

Kontes ini bisa menjadi peluang Haaland meraih trofi pertama di sepakbola Inggris, sebelum Liga Primer dimulai sepekan kemudian.

Man City diprediksi bakal langsung menebar teror lewat striker tajam baru mereka menghadapi klub-klub Liga Primer dari pekan pertama, dengan pria Norwegia itu ditugasi untuk menjadi ujung tombak armada Guardiola.

Man City baru akan tahu siapa yang akan mereka hadapi pertama ketika jadwal Liga Primer 2022/23 diumumkan pada Kamis (16/6) 15:00 WIB.

Iklan