GFXID Banner Liga Champions 2018/19Rido Alamsah/Goal Indonesia

Kapan Undian Babak 16 Besar Liga Champions 2018/19 Digelar?

Fase grup Liga Champions 2018/19 telah tuntas.

Mayoritas tim top Eropa mematenkan tempat di babak 16 besar. Selembar tiket terakhir direbut Olympique Lyon usai bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Shakhtar Donetsk, Kamis (13/12) dini hari WIB.

Seluruh wakil Inggris -- Manchester City, Manchester United, Liverpool, Tottenham Hotspur -- berhasil melaju. Adapun tim-tim raksasa seperti Barcelona, Real Madrid, Bayern Munich juga memastikan diri lolos. Lantas kapan undian babak 16 besar Liga Champions akan dilakukan?

Artikel dilanjutkan di bawah ini

Seperti dilansir di laman resmi UEFA, agenda drawing ini digelar pada Senin, 17 Desember 2018 pukul 12:00 CET (18:00 WIB) di markas besar UEFA di Nyon, Swiss.

Para juara grup yang diposisikan sebagai "unggulan" mendapat keistimewaan memainkan leg kedua di kandang. Tim juara grup ini akan dipasangkan dengan runner-up dari grup lain, dengan catatan klub tersebut tidak berasal dari negara yang sama.

Leg pertama 16 besar bakal mentas pada 12, 13, 19, dan 20 Februari 2018, disusul leg kedua pada 5, 6,12, dan 13 Maret. Pada seluruh pertandingan fase gugur ini, UEFA untuk pertama kalinya akan mengadopsi Video Asisstant Referee (VAR).

Berikut daftar lengkap kontestan 16 besar Liga Champions (juara grup disebut pertama):

Grup A: Borussia Dortmund (Jerman), Atletico Madrid (Spanyol)
Grup B: Barcelona (Spanyol), Tottenham Hotspur (Inggris)
Grup C: Paris Saint-Germain (Prancis), Liverpool (Inggris)
Grup D: Porto (Portugal), Schalke (Jerman)
Grup E: Bayern Munich (Jerman), Ajax Amsterdam (Belanda)
Grup F: Manchester City (Inggris), Lyon (Prancis)
Grup G: Real Madrid (Spanyol), AS Roma (Italia)
Grup H: Juventus (Italia), Manchester United (Inggris)

Sementara itu, undian ronde 32 besar Liga Europa juga dilangsungkan pada hari dan tempat yang sama dengan undian Liga Champions.

Selain juara dan runner-up dari 12 grup babak penyisihan, 32 besar Liga Europa juga diikuti delapan tim lungsuran dari Liga Champions yang menempati peringkat ketiga grup mereka, termasuk di antaranya Napoli, Inter Milan, dan Valencia.

Leg pertama dan kedua 32 besar Liga Europa akan dimainkan pada 14 dan 21 Februari 2018.

GFXID Banner Liga Champions 2018/19Rido Alamsah/Goal Indonesia
Iklan