Gomes de Olivera - Kalteng PutraAurelius Balakosa

Liga 1 2019: Ditaklukkan Borneo FC, Gomes Oliveira Tetap Apresiasi Kinerja Pemain Kalteng Putra

Kalteng Putra masih belum bisa meraih kemenangan di kandang sendiri pada Liga 1 musim ini. Itu setelah, mereka harus mengakui keunggulan Borneo FC di Stadion Sultan Agung, Bantul, Rabu (3/7) malam.

Dalam laga itu, Kalteng Putra kalah dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal kemenangan Borneo dilesakkan Lerby Eliandry melalui tendangan penalti pada menit ke-45+3. 

Pelatih Kalteng Putra, Gomes de Oliveira, tak bisa menutupi kekecewaannya. Dia pun mengakui, absennya sejumlah pemain andalan turut memengaruhi performa timnya di laga ini. Mereka yang absen di antaranya adalah Fajar Handika, I Gede Sukadana, Patrich Wanggai, Diogo Campos, Kevin Gomes, serta Yohanes Ferinando Pahabol lantaran akumulasi kartu dan cedera. 

Artikel dilanjutkan di bawah ini

"Sekali lagi kami kalah di kandang, tapi tujuh pemain tim kami tidak bisa tampil tadi. Namun itu bukan alasan, hanya tidak gampang ganti pemain dan suruh mereka kompak dan melakukan apa yang harus dilakukan," ucap Gomes, setelah pertandingan. 

Namun begitu, Gomes tetap memberikan apresiasinya terhadap performa para pemain pelapis Kalteng Putra di laga ini.

"Mereka sudah berjuang mati-matian dan coba semaksimal mungkin. dan sekali lagi, kami kebobolan dari bola mati, yaitu penalti," tambahnya.

Lebih lanjut, pelatih asal Brasil itu meminta para pemainnya untuk lebih fokus lagi menatap laga selanjutnya, Mengingat, perjalanan di Liga 1 musim ini masih panjang.

Sementara itu, gelandang Kalteng Putra, Dadang Apridianto, menuturkan timnya sudah berjuang maksimal di laga ini.

"Mungkin memang belum rezekinya saja, kami kemasukkan dari tendangan penalti. Yang penting pertandingan tadi teman-teman sudah berjuang maksimal, fight, lupakan hari ini menatap ke depan, semoga ke depan lebih baik lagi," ujar Dadang.

Iklan