Liga 1 2019 - Footer Banner

Liga 1: Striker Perseru Badak Lampung FC Antusias Sambut Laga Perdana


LIPUTAN   RIZKAART CENDRADIPUTRA     DARI   BOGOR   

Penyerang anyar Perseru Badak Lampung FC asal Brasil, Francisco Wagsley Rodrigues de Sousa Filho, sangat antusias menyambut musim perdananya bermain di Liga 1. Perseru akan menghadapi TIRA-Persikabo (TR-Kabo), Sabtu (18/5).

Pemain yang akrab disapa Torres itu menyebut masih perlu adaptasi lagi dengan tim. Selain dirinya, Perseru juga dihuni dua legiun asal negeri Samba, yaitu Fernando Junior dan Marcus Vidal.

“Saya senang dengan kesempatan bisa bermain di Indonesia. Sesuatu hal yang baru bagi saya. Saya masih perlu adaptasi lagi dengan tim ini. Saya pikir ini akan berjalan dengan baik, karena di tim ini memiliki pelatih bagus yang memahami secara teknis dengan baik, tim juga sangat baik,” katanya kepada Goal Indonesia.

“Saya tahu tentang sepakbola Indonesia sebelum saya ke sini. Di Indonesia, saya punya banyak teman. Salah satunya Nabil [Husein]. Presiden klub Borneo FC itu adalah teman saya,” ucap Torres.

“Banyak orang juga berbicara sangat baik tentang sepakbola di Indonesia. Saya sudah banyak dengar tentang Indonesia karena Brasil adalah salah satu negara pemasok pemain asing ke Indonesia.”

Sementara itu, Perseru secara resmi mengumumkan rekrutan baru menjelang laga perdana melawan PS TIRA-Persikabo. Dua pemain yang direkrut itu merupakan mantan penggawa Persib Bandung, Billy Keraf dan Moch Al Amin Syukur Fisabillah.

“Senang sekali bisa gabung ke Badak Lampung, kebetulan tim baru. Saya ingin memberikan maksimal untuk Badak Lampung supaya tidak dipandang sebelah mata oleh tim lain. Saya lihat ini tim bagus semua, pelatih bagus, pemain bagus,” tutur Billy.

Billy mengakui alasannya bergabung dengan Badak Lampung untuk mengurangi tekanan yang kerap ia dapatkan ketika membela Persib.Billy juga berharap bisa mendapat jam terbang lebih banyak, sehingga masuk dalam skuat timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2019.

“Target saya timnas. Saya mau maksimal, karena mungkin di sini lebih banyak kesempatan. Saya mau mencoba di tim yang baru, karena Di tim besar terlalu banyak tekanan,” ucap Billy. (gk-61)

Liga 1 2019 - Footer Banner
Iklan