Jurgen Klopp mengaku berminat mendapatkan jasa Lionel Messi di Anfield, tetapi ia juga menyatakan Liverpool tidak memiliki peluang untuk bisa menggaet La Pulga dari Barcelona pada bursa transfer musim panas ini.
Bintang asal Argentina itu membuat dunia sepakbola gempar awal pekan ini dengan menjalin komunikasi dengan klub untuk potensi hengkang, membuat rumor transfer memanas di seantero Eropa.
Manchester City paling kuat dihubungkan dengan Messi, demikian juga Inter Milan, Paris Saint-Germain dan juga Juventus, dengan pemain berusia 33 tahun tersebut siap menjalani petualangan di luar Spanyol untuk pertama kalinya.
Liverpool yang menjadi salah satu kekuatan terbesar di sepakbola Eropa saat ini pasti juga tidak ingin melepas peluang mendapatkan Messi, tetapi Klopp menutup kans tersebut saat berbicara di konferensi pers Community Shield menghadapi Arsenal.
"Tertarik? Yeah, siapa yang tidak menginginkan Messi di dalam tim mereka?!" ujar Klopp.
Pertandingan berikutnya
"Tetapi tidak mungkin. Angka-angka yang ada sudah pasti bukan untuk kami, jadi kami bahkan tidak perlu mulai berpikir tentang itu! Sudah jelas, tidak mungkin terjadi.
"Tetapi... dia pemain yang bagus, jujur!"
Klopp kemudian ditanya tentang reaksinya jika Messi bergabung dengan Manchester City, dan apa artinya itu untuk peluang gelar juara The Reds.
"Itu jelas akan membantu Manchester City," jawabnya. "Akan semakin sulit untuk mengalahkan mereka - dan saat ini sudah sangat sulit.
"Bagi Liga Primer Inggris, ini akan luar biasa, 100 persen. Memiliki, menurut saya, pemain terbaik di dunia datang ke liga, jelas membantu. Saya tidak yakin Liga Primer Inggris membutuhkan dorongan, tetapi ini akan jadi dorongan.
"Juga akan menarik untuk dilihat. Messi tidak pernah bermain di liga lain selain Spanyol. Sepakbola berbeda di sini, jadi saya akan senang melihatnya. Tetapi saya tidak yakin, bisa melihatnya."