- Arsenal comeback untuk menang 4-2
- Lakukan perayaan emosional usai cetak gol menit akhir
- Disentil legenda Man United
APA YANG TERJADI?
Gol bunuh diri Emiliano Martinez untuk bekas klubnya serta ceplosan Gabriel Martinelli mengamankan kemenangan Arsenal di menit 'berdarah' di Aston Villa, selebrasi pemain serta staf The Gunners pun pecah luar biasa.
Namun, Gary Neville, yang menjuarai 12 gelar Liga Primer Inggris untuk Manchester United - meyakini bahwa perayaan yang berlebihan seperti itu justru akan membuat The Gunners gagal mengakhiri penantian 19 tahun untuk memenangi gelar Liga Primer Inggris.
Ia melontarkan komentar itu meski Arsenal menang lagi akhir pekan lalu atas Leicester City dan membantai Everton 4-0, Kamis (2/3) dini hari WIB, untuk semakin menjauh dari kejaran Manchester City di peringkat dua.
KATA NEVILLE:
"Arsenal sudah berkali-kali tersandung di penghujung musim, musim lalu contoh terbaru. Inilah mengapa Manchester City yang akan juara Liga Primer Inggris," ucap bekas kapten MU itu di The Overlap.
"Karena di 10 laga terakhir, Arsenal akan mulai panik, mulai kena anxiety, dan semakin tertekan. Jika Arsenal juara, tentu itu akan menjadi pencapaian yang luar biasa, tetapi mereka belum seberpengalaman Manchester City."
"Arsenal terlalu emosional di momen yang terlalu dini. Bisa-bisanya selebrasi lebay seperti itu padahal pacuan gelar baru separuh jalan, itu bukan hal bagus."
"Setelah laga Aston Villa, saya bisa memahami bahwa itu momen besar, tapi selebrasi selevel itu terlalu putus asa dan terlalu dini. Mereka merayakan gila-gilaan pasca-laga. Bagi saya, emosi yang seperti itu adalah hal negatif dalam pacuan gelar."
SITUASINYA:
Ini bukan kali pertama perayaan Arsenal dikritik. Pasukan Mikel Arteta sering dinyinyiri menjelang akhir musim kemarin, dan pada akhirnya The Gunners kolaps serta finis di luar zona Liga Champions.
Namun musim ini mereka menunjukkan kedewasaan yang lebih matang, terbukti dari bagaimana mereka mampu menghadapi tekanan dengan lebih baik di laga-laga penting.
DALAM FOTO:
Getty
Getty Images
APA SELANJUTNYA UNTUK ARSENAL?
Setelah membuka jurang lima poin di puncak klasemen dengan kemenangan atas The Toffees, Arsenal bakal menjamu Bournemouth di ajang liga, Sabtu (4/3) mendatang.