Penggawa timnas Indonesia Justin Hubner berpeluang melakoni debutnya bersama Cerezo Osaka saat menghadapi Shonan Bellmare, Sabtu (30/3) siang WIB, dalam lanjutan J1 League Jepang.
Kepastian Hubner menjalani debut bersama Cerezo sempat menjadi tanda tanya, mengingat dua hari sebelum laga pengesahan pendaftarannya belum selesai. Pelatih Akio Kogiku beberapa hari lalu sempat menyatakan Hubner kemungkinan baru bisa melakukan debut pada April setelah administrasinya selesai.
Namun kans debut menjadi lebih cepat setelah operator kompetisi mengesahkan pendaftaran pemain pinjaman dari Wolverhampton Wanderers tersebut, Jumat (29/3). Dengan demikian, Hubner sudah bisa dimainkan saat melawan Bellmare.
Kogiku tentunya akan mempunyai banyak pilihan dalam menentukan komposisi tim, mengingat sejumlah pemain yang sebelumnya terkendala kebugaran sudah mulai bergabung dengan skuad. Situasi ini membuat Kogiku menantang Hubner untuk bersaing dengan pemain lainnya.
“Kami sangat senang dengan kembalinya beberapa pemain yang cedera, dan itu meningkatkan daya saing kami,” ujar Kogiku ketika disingguh masalah tersebut, termasuk bergabungnya Hubner dalam sesi latihan tim dilansir laman resmi klub.

“Kami bisa berlatih dalam suasana yang sangat fokus. Saya meyakini persaingan memungkinkan setiap individu dan tim untuk berkembang. Jadi ini adalah saat yang berarti buat saya.”
Sementara itu, Hubner mengungkapkan kegembiraannya selepas menjalani latihan perdana bersama Cerezo. Sebelum mengikuti latihan, Hubner terlebih dulu diperkenalkan kepada rekan-rekan barunya dalam rapat tim.
“Saya merasa senang bisa memulainya di sini (Cerezo), dan pekan yang bagus bersama tim nasional. Saya senang bisa kembali mengikuti latihan, dan berharap dimainkan,” ucap Hubner.
“Semua orang sangat ramah, dan berusaha membantu saya. Ini tim yang bagus, dan saya sangat menikmatinya di sini. Saya tak sabar bisa lebih mengenal lebih jauh lagi dengan semua orang.”
“Saya berharap mendapat kesempatan menit bermain lebih banyak, mengembangkan diri saya sebelum kembali [ke Wolves], atau tempat lain. Sangat penting buat saya mendapatkan banyak menit bermain.”